Proyek kali ini simple, tapi saya rasa bisa berguna disaat darurat, misal skenarionya begini :
Anda sedang melakukan perjalanan jauh, misal Mudik atau touring,dan ternyata charger HP ketinggalan, powerbank lupa sekalian .. dan HP lowbatt di jalan / daerah yang listriknya agak susah ..naahhh .. lengkap sudah..
Dengan rangkaian sederhana ini,setidaknya anda masih bisa charging HP dengan mengandalkan daya dari aki motor ... anda ga perlu takut aki motor akan tekor, karena saat motor kembali dihidupkan,otomatis aki akan charging kembali .. biaya membuat rangkaian ini sekitar 10 - 15 ribuan, setelah rangkaian jadi,tinggal anda simpan di bawah jok motor, jadi kemanapun anda pergi bawa motor, tidak kuatir lagi HP lowbatt dijalan, prinsip kerjanya sama saja dengan charger HP di mobil ..
ini dia skemanya Gan..
2 buah Capit Buaya (Merah Hitam)
1 Dioda IN4007
2 buah Elco 10uF 25v
1 Resistor 5 Ohm 1 Watt
1 IC 7805
1 Heatsink (keping Aluminium Pendingin)
1 Kabel slot charger yang sesuai dengan HP anda
Cara kerja:
Arus dari aki akan disearahkan oleh Dioda menuju IC,oleh IC 7805 Voltase dari aki (12V) akan diubah menjadi 5V (Voltase umumnya Charger HP),arus akan ditahan oleh Resistor sehingga keluaran arusnya sesuai yang diinginkan untuk charging HP.
Saat mengubah tegangan input menjadi 5V output, IC 7805 akan menjadi panas, maka harus diberi Heatsink.
Saat mengubah tegangan input menjadi 5V output, IC 7805 akan menjadi panas, maka harus diberi Heatsink.
NB : Anda tetap bisa charging dalam kondisi motor berjalan (HP di charge di bawah jok motor), mesin motor pada RPM tertinggi akan menyuplai Voltase ke aki sekitar 13-15 Volt. Voltase input Maximum untuk IC 7805 umumnya adalah 35V dan outputnya tetap fix 5V jadi masih aman untuk rangkaian dan HP.
Rangkaian jadi seperti ini Gan, IC7805 dibawah Heatsink
Ditambah Led dan di box, ini dia penampakannya..:D
Versi USB
Versi Multi / untuk HP jadul