Senin, 12 Mei 2014

Seting Tombol DoF Preview pada Canon 1100D

Pada kamera Canon 1100D tombol DoF preview memang ditiadakan dan disimpan dalam seting menu.sebelum kita bahas lebih lanjut, sebenarnya apa fungsi DoF Preview itu sendiri...?..DoF preview berfungsi untuk menampilkan ruang tajam foto yg akan di dapatkan sebelum kita menekan tombol shutter,  Jadi sebenarnya sebelum tombol Shutter ditekan, diafragma lensa selalu pada posisi default, walau sudah kita set F dengan angka tertentu, nah saat tombol DoF preview ditekan, maka lensa akan membuka diafragma sesuai angka yg sudah diseting di kamera, misal begini, anda ingin memotret sebuah object dengan seting aperture 1.8 ( bokeh ) sebelum anda menekan tombol shutter coba anda tekan tombol DoF Preview dan lihat di View Finder ataupun LCD kamera ,maka akan terlihat jangkauan focus/ ruang tajamnya jadi anda bisa tahu mana area yg tajam mana yg blur. kira-kira begitu Gan...
Kembali ke topik utama..cara seting DoF Preview pada Canon 1100D yaitu dengan langkah-langkah ini.

1.Hidupkan kamera

2.Tekan tombol Menu

3.Pilih ikon kunci dengan 3 titik lalu Pilih Custom Functions (C.Fn) 














4.Tekan tombol arah ke kanan sampai ke seting C.Fn IV - 8 Assign SET Button, disini kita bisa mengubah fungsi tombol SET pada kamera, tekan tombol arah bawah untuk memilih.lalu pilih menu No .5 : Depth of field preview.

5.Selesai

Dengan seting di atas maka kita telah mengubah tombol SET menjadi tombol DoF Preview, dan saat anda ingin melihat seberapa ruang tajam foto sebelum menekan tombol shutter, anda tinggal tekan tombol SET.

Seperti posting sebelumnya bahwa tombol Dof juga berfungsi mengunci Aperture lensa sebelum di lepas dari body kamera untuk kemudian dipasang ring pembalik, untuk Kamera Canon 1100D dengan seting diatas..maka kita tekan dan tahan tombol SET sebelum melepas lensa.

Gampang khan Gan..hehe..semoga berguna..:D ..Sallam.

4 komentar:

  1. MAKASIH BANYAK GAN... Terharu ane bacanya T_T baru tau bisa ngecek dof lewat view finder.. maklum newbie .-., Trims banyak lagi gan

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terima kasih sudah mampir Om Laskar Putra..semoga bermanfaat..:D

      Hapus
  2. kok masih gak bisa ya gan,, saya Pake Canon 1100d

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ga bisa apa Mas..?ga bisa seting tombol atau gimana..?

      Hapus